Saat-Hamil-Suka-Makan-Cokelat

[:id]Saat Hamil Suka Makan Cokelat, Aman Enggak, ya?[:]

[:id]Rasanya tak ada seorang pun yang belum pernah menikmati kelezatan cokelat. Olahan biji kakao yang hadir dalam banyak bentuk ini, menjadi makanan yang paling banyak dimakan oleh orang di seluruh dunia, tak terkecuali ibu hamil. Selain rasanya enak ketika diberi pemanis, cokelat nyatanya juga memiliki beberapa manfaat nyata yang baik untuk kesehatan ibu hamil. Beberapa manfaatnya antara lain:

1. Mengurangi stres

Beberapa penelitian mengklaim bahwa dark chocolate mengurangi stres yang dapat menyebabkan komplikasi kehamilan dan penyakit reproduksi dengan menurunkan kadar hormon stres kortisol. Hal ini juga didukung oleh Society for Endocrinology yang telah lama menetapkan bahwa suasana hati seorang ibu dapat memengaruhi bayinya.

2. Sumber antioksidan

Penelitian terbaru menunjukkan bahwa dark chocolate dapat membantu ibu hamil dan janin berkat kandungan antioksidannya. Cokelat, terutama dark chocolate, mengandung flavonoid, yaitu senyawa alami yang ditemukan dalam golongan polifenol dan kaya akan antioksidan. Penelitian menunjukkan bahwa flavonoid dapat menurunkan risiko penyakit jantung, diabetes, kanker, dan penyakit umum lainnya.

Flavonoid juga dapat memperlebar pembuluh darah, yang disebut vasodilatasi, sehingga meningkatkan tekanan darah. Setidaknya satu penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi sedikit dark chocolate setiap hari dimulai pada trimester pertama, meningkatkan aliran darah ke janin. Selain itu, semakin gelap cokelatnya, maka semakin banyak flavonoid yang dikandungnya.

Baca Juga: Mengenal ICSI, Program Bayi Tabung untuk Pria yang Tidak Subur

3. Meningkatkan fungsi plasenta

Mengonsumsi cokelat juga menunjukkan bahwa dapat memiliki dampak positif pada plasenta dan pertumbuhan serta perkembangan janin. Hal ini dikemukakan di Society for Maternal-Fetal Medicine di Atlanta, Georgia, Amerika Serikat, pada tahun 2016. Hasil tersebut didapat dengan melakukan pengamatan pada 129 wanita di usia kehamilan 11-14 minggu menggunakan Indeks pulsatilitas Doppler arteri uterina, yaitu tes yang mengukur aliran darah rahim, plasenta, dan janin, yang merupakan indikator risiko pre-eklampsia, hipertensi, dan kemungkinan komplikasi kehamilan lainnya yang berhubungan dengan kardiovaskular.

Amankah Bumil Makan Cokelat?

Dengan sederet manfaat makan cokelat di atas, apakah itu berarti ibu hamil aman untuk mengonsumsi cokelat? Bisa dibilang, ya. Cokelat sangat aman untuk sebagian besar ibu hamil, dengan catatan dikonsumsi dalam jumlah sedang sekitar 30 gram atau sekitar seperempat batang dan memilih jenis cokelat rendah gula yaitu dark chocolate.

Pembatasan ini bukannya ingin melarang Mums menikmati cokelat, kok. Pasalnya, ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan agar Mums tidak berlebihan mengonsumsi cokelat, yaitu:

1. Terlalu makan banyak cokelat bisa membuat Mums terlanjur kenyang, sehingga tidak berselera makan makanan utama. Padahal, pertumbuhan janin sangat bergantung dari dari asupan nutrisi makro dan mikro yang Mums makan sehari-hari.

2. Cokelat, apalagi cokelat susu, cenderung tinggi gula dan kalori yang dapat berkontribusi pada kenaikan berat badan berlebih. Menurut anjuran, orang dewasa perlu membatasi tambahan gula dan lemak jenuh hingga kurang dari 10 persen kalori per hari.

Baca Juga: Proses Melahirkan Bayi Kembar yang Harus Diketahui Calon Orangtua

3. Jangan lupa, cokelat mengandung kafein, yang mana perlu dibatasi di bawah 200 miligram (mg) sehari. Jika Mums masih suka minum minuman berkafein dan ditambah mengemil cokelat, berhati-hatilah agar tidak melebihi batas. Obat-obatan tertentu, seperti aspirin, mungkin juga mengandung tambahan kafein yang perlu diperhitungkan. Sebagai informasi, aspirin dosis rendah umum diresepkan oleh dokter untuk mencegah atau menunda timbulnya pre-eklampsia, pencegahan kematian janin di dalam kandungan (stillbirth), kelahiran prematur, dan keguguran dini.

Terlepas dari itu, konsumsi cokelat sebaiknya sangat dihindari jika Mums mengalami kondisi seperti:

  • Telah didiagnosis menderita diabetes gestasional.
  • Kenaikan berat badan selama hamil sudah melebihi target.

Secara umum, sedikit cokelat tidak ada salahnya: Sebagai contoh, sebungkus cokelat susu Hershey varian Kisses yang berisi 8 butir dalam satu bungkusnya, memiliki 160 kalori, 16 gram gula, dan kurang dari 10 mg kafein. Sementara, dark chocolate biasanya mengandung lebih sedikit gula dan lebih banyak kafein daripada cokelat susu, yaitu sekitar 155 kalori, 10 gram gula, dan 12 miligram kafein. Dengan mengetahui ini, maka Mums diharapkan untuk lebih bijak mengudap cokelat serta hasrat makan makanan manis lainnya. Semua ini tentunya untuk kebaikan Mums dan si Kecil di dalam rahim.

Sumber: guesehat.com[:]

Teknik-Persalinan-ERACS

[:id]Mengenal Teknik Persalinan ERACS, Operasi Caesar yang Lebih Nyaman[:]

[:id]Enhanced Recovery After Surgery (ERAS) adalah teknik operasi yang dikembangkan untuk mempercepat perawatan dan juga mempercepat penyembuhan pasien. Di negara-negara maju seperti Amerika dan Jepang, lama perawatan pasca operasi menjadi masalah yang sangat diperhatikan, mereka berupaya untuk memperpendek lama perawatan dan penyembuhan pasien pasca operasi.

Mereka menamakan ERAS (Enhanced Recovery after Surgery) untuk bedah dibidang obstetric mereka menamakan ERACS (Enhanced Recovery After Cesarean Surgery) sehingga  memungkinkan lama perawatan di rumah sakit tidak lebih dari 24 jam.

Bali Royal Hospital sudah melaksanakan protocol anestesi ERACS, karena dengan teknik ini proses pemulihan pun akan berlangsung cepat, rasa nyeri, dan dapat segera mobilisasi.

Kenapa ERACS?

Kebanyakan dari wanita yang menjalani bedah sesar ini berusia muda dan relatif tidak memiliki komorbid lain sehingga mereka memiliki potensi untuk masa pemulihan yang cepat. Selain itu, perlu diingat bahwa dengan masa penyembuhan yang cepat maka ibu dapat segera mengasuh bayinya sehingga hal ini memicu ibu untuk memiliki masa penyembuhan yang cepat.Sebuah studi menyebutkan bahwa pemulihan yang cepat setelah bedah sesar memiliki angka kepuasan yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan mereka yang memiliki masa pemulihan normal. Hal ini menandakan bahwa protocol ERACS memiliki angka kepuasan yang lebih tinggi.

Langkah-Langkah Pemulihan Cepat Pasca Operasi Caesar dengan ERACS

Pre Operasi

Optimalkan kondisi bumil sebelum operasi

Pada metode ini pasien diberikan makan sesuai jadwal. 8 jam sebelum operasi diberikan nasi dan lauk, kemudian 6 jam sebelum operasi diberikan snack (biskuit, roti, termasuk jus dan atau susu). Pasien boleh minum clear liquid (air putih, teh) sampai 2 jam Pre Operasi. 2 jam sebelum operasi : minuman tinggi karbohidrat (kecuali Diabetes Militus).

Baca Juga: Proses Melahirkan Bayi Kembar yang Harus Diketahui Calon Orangtua

Intra Operasi

Perawatan selama operasi

Pembiusan dilakukan di kamar operasi dengan teknik spinal yang menggunakan pilihan regimen obat anestesi yang memungkinkan pemulihan cepat. Pasien hanya dibius setangah badan, namun tidak merasakan nyeri selama operasi berjalan.

Pada Protokol ERACS efek baal motorik dari obat anestesi diatur untuk hilang sesegera mungkin pasca operasi selesai, hal ini yang membuat pasien bisa melakukan mobilisasi sesegera mungkin, namun efek analgesia anti nyeri dari obat-obat anestesinya tetap terpelihara.

Segera setelah lahir, bayi akan di periksa oleh Dokter Spesialis Anak untuk memastikan apakah bayi sehat dan selanjutnya didekapkan ke dada ibu atau IMD (Insiasi Menyusui Dini).

Pasca Operasi

Perawatan setelah operasi

Memberikan cairan jernih kepada ibu / pasien dalam waktu 0-30 menit pasca operasi bila kondisi baik dan tidak ada mual muntah. Memberikan multimodal analgesia dan lakukan mobilisasi dini mulai di ruang pemulihan.

  1. Pasien duduk bersandar di tempat tidur selama 15 s/d 30 menit.
  2. Pasien duduk di sisi tempat tidur dengan kaki menjuntai selama 5 s/d 15 menit.
  3. Mobilisasi berdiri.
  4. Mobilisasi berjalan.

Penatalaksanaan nyeri pasca operasi dengan metode-metode terbaru yang memungkinkan ibu untuk merasa nyaman dan tidak nyeri sehingga dapat beraktivitas secepatnya.

Proses pemulihan yang lebih cepat dan penerapan Inisiasi Menyusui Dini (IMD) dengan melibatkan Dokter Spesialis Anak dan Konselor Laktasi serta dukungan dari keluarga dalam pemberian ASI akan meningkatkan bonding antara ibu dan bayi menjadi
lebih maksimal.

Keuntungan ERACS

Tingkat keberhasilan teknik ini didukung oleh peran para dokter selama proses pre dan pasca operasi. Lalu apa sih keuntungan ERACS ini?

  1. Memungkinkan pasien dapat duduk sambil menyusui setelah dua jam pasca operasi, dan di kamar perawatan pasien sudah mobilisasi biasa.
  2. Pemberian obat-obatan dan injeksi, makan minum seperti biasa dan diharapkan dalam kurang dari 24 jam pasien sudah kembali beraktivitas.

Pelayanan ini dilakukan dengan selalu berpegang pada prinsip patient safety, menyesuaikan dengan kondisi pasien dari riwayat penyakit yang dimiliki oleh pasien.

Baca Juga: Hal-hal apa yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi air mani encer?[:]

5-Cara-yang-Bisa-Dicoba-agar-Hamil-Anak-Laki-Laki

[:id]5 Cara yang Bisa Dicoba agar Hamil Anak Laki-Laki[:]

[:id]Banyak calon orangtua menginginkan kehamilan dengan jenis kelamin yang cukup spesifik, anak laki-laki misalnya. Lantas, adakah cara yang terbukti efektif agar bisa hamil anak laki-laki? Berikut ulasannya untuk Anda.

Bagaimana caranya agar bisa hamil anak laki-laki?

Nyatanya, tidak ada cara pasti dan terbukti efektif untuk bisa menentukan jenis kelamin bayi Anda secara alami. Hal ini karena peluang hamil anak perempuan mau pun laki-laki adalah acak serta hampir sama persis untuk setiap kehamilan.

Perlu diketahui bahwa sperma yang dihasilkan pria mempunyai dua kromosom berbeda. Yaitu, kromosom X yang apabila bertemu sel telur maka akan menjadi perempuan. Sedangkan kromosom Y jika bertemu sel telur diklaim bisa menjadi anak laki-laki.

Melalui penerapan teknologi baru, pemilihan jenis kelamin kemungkinan bisa menjadi lebih tepat dan mencapai tujuan. Namun untuk hamil secara alami, tidak ada salahnya mencoba beberapa cara atau tips agar bisa mendapatkan anak laki-laki.

1. Berhubungan seks tepat di hari ovulasi

Kemampuan renang sperma kromosom Y lebih cepat daripada sperma kromosom X. Akan tetapi, lebih cepat mati dalam lingkungan vagina. Oleh karena itu, Shettles menyarankan untuk melakukan hubungan intim pada masa subur dan sedekat mungkin dengan waktu ovulasi.

Waktu terbaik adalah dengan menjadwalkan sesi bercinta bertepatan dengan hari ovulasi (tidak lebih awal dari 24 jam sebelum Anda akan berovulasi). Cara ini dikatakan dapat meningkatkan kemungkinan agar hamil anak laki-laki.

Hal ini karena sperma kromosom Y akan mengungguli kecepatan sperma kromosom X tanpa harus berlama-lama menunggu sel telur muncul. Jika Anda berhubungan seks beberapa hari sebelum ovulasi, maka kemungkinan sperma kromosom Y yang kurang tangguh lebih cepat mati

Jika Anda tidak yakin bagaimana cara mengetahui kapan masa subur Anda, coba untuk menghitungnya dengan kalkulator masa subur berikut ini.

Baca Juga: Proses Melahirkan Bayi Kembar Yang Harus Diketahui Calon Orangtua

2. Posisi bercinta dengan penetrasi dalam

Seperti yang sudah dijelaskan di atas bahwa sperma mempunyai dua jenis kromosom berbeda. Salah satu cara agar hamil anak laki-laki adalah mengusahakan agar kromosom Y bisa bertemu dengan sel telur. Jadi, yang bisa dilakukan adalah mencoba posisi seks tertentu agar penetrasi lebih dalam sehingga kromosom Y yang bergerak lebih cepat bisa langsung menuju sel telur.

Menurut Dr. Landrum Shettles, MD, penulis How to Choose the Sex of Your Baby, penetrasi yang lebih dalam selama hubungan seksual adalah faktor penting bagi pasangan untuk bisa hamil anak laki-laki. Beberapa posisi ketika berhubungan seksual yang bisa dilakukan adalah doggy style, sambil berdiri, atau woman on top.

Namun, ada hal yang perlu diperhatikan mengenai masing-masing kromosom pada sperma. Tidak semua pria mempunyai jumlah kromosom X dan Y yang berimbang.

3. Wanita perlu orgasme

Orgasme saat berhubungan seks dikatakan bisa menjadi salah satu cara cepat hamil anak laki-laki. Alasannya, orgasme yang dialami oleh wanita memicu produksi cairan vagina bersifat basa. Hal ini bisa membantu sperma kromosom Y bertahan hidup lebih lama dengan menciptakan lingkungan yang kurang bersahabat bagi sperma kromosom X.

Orgasme wanita juga memudahkan pergerakan sperma menuju serviks. Jadi, ini sama saja seperti memfasilitasi sperma kromosom Y untuk merebut satu-satunya kesempatan pembuahan sel telur.

4. Mengonsumsi makanan tertentu

Wanita yang mengonsumsi makanan dengan kandungan natrium dan kalium memiliki peluang lebih tinggi mendapatkan anak laki-laki. Beberapa makanan dengan kandungan tersebut adalah makanan asin, sereal, pisang, atau telur. Lalu, cara atau tips lainnya agar Anda hamil dan mendapatkan anak laki-laki adalah dengan mengonsumsi makanan yang mempunyai kandungan tinggi basa.

Sebagai contoh seperti tomat, kentang, wortel, kol, jamur, jagung, bayam, alpukat, ikan, pepaya, semangka, dan lain-lainnya. Dari beberapa tips di atas, direkomendasikan untuk rutin mengonsumsinya setidaknya satu bulan sebelum Anda mencoba hamil. Konsultasikan pula dengan dokter terlebih dahulu agar nutrisi serta makanan untuk program hamil yang dibutuhkan lebih tepat.

5. Ikut program bayi tabung

Tips atau cara lainnya agar Anda bisa hamil anak laki-laki adalah dengan melakukan salah satu penanganan infertilitas, yaitu bayi tabung. Prosedur yang dilakukan adalah dengan menguji embrio untuk mengetahui kondisi genetik serta jenis kelamin tertentu sebelum ditempatkan pada rahim wanita.

Melalui prosedur ini, Anda bisa memilih apakah menginginkan anak laki-laki atau perempuan. Namun yang perlu dipahami, program bayi tabung butuh biaya yang lumayan tinggi dan prosesnya juga cukup rumit.

Cara ini juga pada umumnya hanya digunakan sebagai pilihan terakhir saat semua cara mencoba kehamilan tidak kunjung berhasil.

Baca Juga: Mengenal Teknik Persalinan ERACS, Operasi Caesar Yang Lebih Nyaman

6. Menyortir sperma

Prosedur ini juga bisa dijadikan pilihan bagi Anda yang merencanakan kehamilan dan masih mencari cara agar hamil anak laki-laki. Teknik pemilihan sperma atau pencucian sperma (sperm washing) adalah sebuah rute dalam prosedur bayi tabung dan inseminasi buatan untuk implantasi atau menempelnya janin saat kehamilan. Namun, prosedur ini tidak dianjurkan untuk memilih jenis kelamin bayi karena alasan yang tidak berhubungan dengan kondisi medis tertentu.

Pada dasarnya, baik anak perempuan maupun anak laki-laki semuanya sama saja asalkan janin tumbuh dan berkembang sehat hingga proses kelahiran nanti. Namun, jika Anda sangat menginginkan hamil anak laki-laki, tak ada salahnya mencoba berbagai cara tersebut untuk meningkatkan peluangnya.

Agar lebih aman, konsultasikan terlebih dahulu pada Dokter Royal IVF Clinic dan mintalah saran darinya.

Sumber: hellosehat.com[:]

[:id]Royal IVF Clinic[:en]Royal IVF Clinic[:]